Usung Thema Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi, SMP Negeri 1 Girsang Sipangan Bolon Rayakan Natal 2023

    Usung Thema Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi, SMP Negeri 1 Girsang Sipangan Bolon Rayakan Natal 2023

    SIMALUNGUN-Dengan mengusung thema “Kemuliaan Bagi Allah dan Dami Sejahtera di Bumi” keluarga besar Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Girsang Sipangan Bolon merayakan Hari Natal Tahun 2023 untuk menyambut kelahiran Yesus Kristus sang Juru Selamat

    Perayaan Natal keluarga besar SMP Negeri 1 Girsang Sipangan Bolon berlangsung di Convention Hall Parapat, dengan membawa Sub Thema : “Melalui Perayaan Natal SMP 1 Girsang Sipangan Bolon Kita Menjadikan Sekolah dan Rumah Sebagai Tempat Pembentukan Karakter Yang Religius”Selasa (19/12/2023)

    Kepala Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Girsang Sipangan Bolon Jes Manro Tambunan dalam sambutannya diawali dengan mengucapkan “Selamat menyambut hari kelahiran Yesus Kristus sang Juru Selamat dan selamat hari Natal, ”ucapnya

    Dalam kesempatan itu, ia juga mengarahkan peserta anak didiknya secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia serta ketrampilan lainnya yang diperlukan masyarakat, bangsa dan negara.

    Dengan memiliki kekuatan spiritual keagamaan para peserta anak didik akan bersikap lebih baik lagi dan bertindak bersandarkan nilai-nilai yang telah menjadi kepribadian yang jujur dengan begitu karakter yang religius akan terbentuk dihati anak didik, ”tegasnya

    Jes juga mengatakan, bahwa pendidikan karakter yang baik harus selalu diajarkan dan dijadikan menjadi kebiasaan kepada para anak didik, Saat ini sekolah terus berusaha memaksimalkan hal-hal yang bermanfaat agar siswa-siswi mempunyai sebuah ketrampilan yang tangguh dan cakap untuk menghadapi tantangan zaman

    "Semakin banyak kegiatan disekolah, semakin banyak memberi warna warni baru bagi siswa untuk menunjukkan kemampuannya dan menghindari hal-hal negatif dalam pergaulan kehidupan sehari harinya, "ujar Jes Manro Tambunan sembari membeberkan sudah 28 aktifitas ektrakurikuler peserta didik di SMP Negeri 1 Girsang Sipangan Bolon

    Pdt. Ahab dalam Khotbahnya menyampaikan, Tanpa displin dan belajar yang keras perjuangan tidak ada keberhasilan, untuk itu, raihlah ilmu dan cita citamu setinggi tingginya dengan mengandalkan Tuhan, karena sepintar pintarnya dan sepandai pandainya orang tanpa dibarengi dengan iman dan kepercayaan kepada Tuhan maka akan menjadi kesiasaian, ”ucapnya

    Amatan dilokasi, para guru-guru dan pegawai SMP Negeri 1 Girsang Sipangan Bolon bersama siswa siswi mempersembahkan nyanyian pujian, Liturgi, Vocal Solo dan Vocal Group dan drama, sebagai bagian dari kolaborasi pendidikan, ketrampilan dan kreatifitas siswa siswi. (Karmel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Sumatera Utara Darurat Narkoba, Peredaran...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, Pj...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pelaku Pembuangan Mayat Wanita di Kabupaten Karo Sempat DPO, Sekarang Gol
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Memalukan, Destinasi Pariwisata Super Prioritas Kota Tourist Parapat Dihiasi Tumpukan Sampah
    Akhir Pekan, Petugas Satlantas Polrestabes Medan Rajia di Simpang Pemuda Pungut Uang 400 Ribu Rupiah
    Masyarkat Haranggaol Digegerkan dengan Penemuan Potongan Tubuh Manusia di Danau Toba, Kapolsek Purba Bantu Evakuasi
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Pohon Tumbang, Kapolsek Parapat Diguyur Hujan Atur Lalu Lintas, Buka Tutup Masih Diberlakukan
    Hadiri Soft Launching Pelabuhan Batu Horba Silahisabungan, GM PT ASDP Cabang Danau Toba Siap Berikan Pelayanan Terbaik
    Memalukan, Destinasi Pariwisata Super Prioritas Kota Tourist Parapat Dihiasi Tumpukan Sampah
    Antusias Penonton Luar Biasa dan Didukung Penuh Bupati, Rambung Sialang Akan Jadi Tempat Event Rally Berikutnya
    Selenggarakan Regional Meeting di UMSU, MHH Pusat Soroti Etika Publik dan Politik
    Arus Balik Simanindo ke Tigaras Ramai Lancar, KMP Sumut I dan II Beroperasi Hingga Jam 21
    Mudahkan Mobilitas Wisatawan Libur Lebaran 2024, Operator Kapal Penyeberangan Diminta Tambah Jadwal Pelayaran ke Samosir
    DPD P3AD Sumatera Utara Serahkan SK   Kepengurusan DPC P3AD Kabupaten Asahan Kepada Deddy Pisaulima Surbakti
    Terima petugas Coklit, Wakil Bupati Simalungun: "Tetap Sosialisasikan Kepada Masyarakat Tentang Tahapan Pilkada
    Lantik 34 Pejabat Administrator dan Pengawas, Wakil Bupati Samosir Minta Tingkatkan Prestasi Kinerja
    Bupati HM Ali Yusuf Siregar: Remaja Masjid Harus Bisa Makmurkan Masjid

    Ikuti Kami